Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Year In Review Blog Challenge


Sumber Gambar: Canva

Selama tahun 2018, saya menghasilkan 141 artikel dan sebagian besar bertemakan parenting. Hal ini mengindikasikan saya memiliki kecenderungan menuliskan tentang pengasuhan.

Meski demikian tak bisa dipungkiri saya masih senang curhat di blog, hehe. Rasanya lega setelah menorehkan isi perasaan dalam blog pribadi. Blog berbeda dengan media sosial yang kesannya penuh sesak orang bersliweran. Jadi paling tidak, saya merasa sedikit terjaga privasinya jika curhat di blog.

Selain tema-tema pendidikan anak sendiri, blog saya juga memuat tema-tema motivasi. Ini terutama saya tujukan sebagai "self reminder" agar semangat saya terus terjaga setiap harinya.

Di samping itu blog juga saya manfaatkan untuk mengikuti berbagai macam lomba, kompetisi atau challenge seperti yang pernah diadakan Blogger Perempuan.

Alhamdulillah saya berhasil menulis selama tiga puluh hari non stop! Terus terang mengambil bagian dalam challenge-challenge seperti ini adalah salah satu bentuk upaya saya agar tetap konsisten mengisi blog.

Demikian reviu saya sepanjang tahun 2018 kemarin. Semoga di tahun 2019 saya masih konsisten dan aktif sebagai blogger. Sehingga target blogging yang sudah saya gariskan insyaAllah dapat direalisasikan sebaik-baiknya.

Salam literasi

#Yearinreviewblogchallenge
#2018
#bloggerperempuan

Posting Komentar untuk "Year In Review Blog Challenge"